Ibadah Khusu Pada Pertengahan Bulan Sya’ban

Apakah Pertengahan Bulan Sya’ban Merupakan Waktu Khusus Untuk Ibadah?

Tidak terdapat hadits shahih yang menerangkan akan keutamaan pertengahan bulan Sya’ban yang dapat diamalkan dan layak dijadikan pedoman, bahkan untuk masalah keutamaan sekalipun. Yang ada hanya atsar dari sebagian tabi’in yang tidak tersambung kepada Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam dan hadits-hadits palsu dan sangat lemah. Riwayat-riwayat palsu dan lemah ini telah menyebar dan begitu terkenal di negeri-negeri yang masih jauh dari keilmuan agama. Riwayat-riwayat tersebut berkaitan dengan batas usia manusia yang ditetapkan pada bulan Sya’ban dan lain-lain.

Oleh karena itu, maka tidak disyariatkan untuk menghidupkan pertengahan bulan ini pada malam harinya dengan ibadah tertentu, tidak juga pada siang harinya dengan puasa tertentu. Tidak ada ibadah khusus yang dikerjakan pada pertengahan bulan Sya’ban. Banyaknya orang yang mengamalkan ibadah tertentu pada pertengahan bulan Sya’ban tidak bisa dijadikan sebagai pedoman bahwa hal tersebut disyari’atkan.

Bolehkan Shalat Malam Pada Pertengahan Bulan Sya’ban?

Apabila ada seseorang yang hendak mengerjakan shalat malam pada pertengahan bulan Sya’ban, sebagaimana dia melaksanakan pada malam-malam yang lain tanpa pengkhususan pada malam tersebut, maka tidak mengapa baginya untuk mengerjakannya. Seperti itu juga jika ia terbiasa melaksankan puasa pada hari senin dan kamis yang bertepatan pada pertengahan bulan Sya’ban, bahkan pertengahan bulan Sya’ban juga termasuk dari ayyamul bidh yang memang disunnahkan untuk berpuasa, yaitu pada tanggal 13, 14 dan 15. Maka jika seseorang berpuasa tanpa mengkhususkan pada pertengahan bulan Sya’ban, tidak pula menambahkan keutamaan-keutamaan padanya, maka tidak mengapa baginya untuk melaksanakannya.

Wallahu A’lam Bish Shawab

Sumber: https://islamqa.info/ar/answers/8907/ ليلة-النصف-من-شعبان-لا-تخصص-بالعبادة